Kapolsek Minas Kompol.Carroland Rhamdhani Turun Langsung Bagikan Takjil Ramadhan Dalam Operasi Tertib Ramhan Lancang Kuning 2025

Sebanyak 100 bungkus takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas di Jalan Yos Sudarso KM.31, Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas.
"Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah ini," ujar Kapolsek Minas, KOMPOL CARROLAND RHAMDHANI, S.H., S.I.K., M.H., M.I.K.

"Di bulan suci Ramadhan ini tidak ada salahnya kita saling berbagi sedikit rezeki kepada orang lain yang mana kita mendapat pahala dan Masyarakat Minas juga senang bisa berbuka dengan Takjil yang diberikan ini," ujar Kapolsek lagi.
Kegiatan berbagi takjil ini berlangsung hingga pukul 17.00 WIB dan berjalan dengan aman dan lancar. Masyarakat yang menerima takjil pun menyambut baik kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih kepada Polsek Minas.

Dijelaskan Kapolsek, Operasi Tertib Ramadan Lancang Kuning 2025 merupakan operasi kepolisian yang bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan Ramadan.
"Dalam operasi ini, kami akan melakukan berbagai kegiatan, seperti patroli, pengaturan lalu lintas, dan kegiatan sosial seperti berbagi takjil," kata Kapolsek.
Diakhir dikatakan Kapolsek, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat.***
Laporan : Idris Harahap