Facebook

 


Breaking News

Pleno RPS KPU Pelalawan, Zukri-Nasarudin Pemenang

 


 



Pelalawan -(Lintas1News)- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pelalawan sudah merampungkan rekapitulasi hasil penghitungan suara pleno tingkat Kabupaten, pada rapat terbuka Rekapitulasi Penghitungan suara (RPS) 12 Kecamatan se Kabupaten Pelalawan, yang digelar di Balai Adat Bandar Setia Diraja, pada Selasa,(15/12) kemarin.

Dari 12 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) turut hadir saat rapat pleno terbuka dan melaporkan hasil pemungutan suara di kecamatan masing- masing, dengan pengawalan ketat TNI dan Polri.

Setiap PPK dihadiri 5 hingga 6 orang dari kecamatan, dan melaporkan hasil pemilihan di Kecamatan masing-masing dengan membacakan di depan forum yang dihadiri dan ditanggapi Bawaslu Pelalawan. 

KPU Kabupaten pelalawan lewat rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan tahu 2020, 

Berikut ini hasil penetapan rekapitulasi penghitungan suara pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan hingga Rabu (16/12) sekitar pukul 00:30 WIB.

Pertama, Abu Mansyur Matridi - Habibi, 22.569 suara 13.36 persen

Kedua, Zukri - Nazaruddin, 68.021 suara 40.05 persen.
masukkan script iklan disini
Ketiga, Husni Tamrin - T.Edi Sably, 38.372 suara 23.46 persen.

Keempat, Adi Sukemi - M Rais, 41.036 suara 24.13 persen

Jumlah suara tertinggi diperoleh pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Zukri -Nazaruddin dengan jumlah 68.021 suara dengan persentase 40.05 persen dari jumlah seluruh surat suara.

Diposisi kedua diraih Paslon Adi Sukemi-H.M.Rais dengan jumlah 41.036 suara atau 24.13 persen dari jumlah seluruh surat suara.

Diposisi ke tiga diraih Paslon H.Husni Tamrin -T. Edi Sably dengan jumlah 38.372 suara atau 23.46 persen dari jumlah seluruh surat suara.

Untuk osisi keempat diaraih Paslon Abu Mansyur Matridi-Habibi dengan jumlah 22.569 suara atau 13.36 persen dari jumlah surat suara.

Penghitungan suara seluruh kecamatan di Pelalawan dipimpin lima komisioner KPU Pelalawan, Wan Kardi Wandi, Priyono, Muhammad Aris, Selamet Mulyono, dan Bapri Naldi.
sumber:pilarriau.com

Tag Terpopuler