Giat Penghulu Kampung Pencing Bekulo Eka Indrawan Sinaga
KANDIS-Penghulu Kampung Pencing Bekulo Eka Indrawan Sinaga pada Selasa Pagi (19/11) melaksanakan kegiatan peninjauan beberapa kegiatan pekerjaan yang ada di Kampung yang ia pimpin. Ia ingin memastikan semua kegiatan yang ada di Kampung tersebut, berjalan dengan lancar dan sesuai apa yang diharapkan.
Beginilah Kegiatan Penghulu Kampung Pencing Bekulo Selasa (19/11) yang berhasil kami rangkum melalui akun Facebook miliknya.
Turlap (turun lapangan) Meninjau beberapa pekerjaan yang sedang berlangsung di Kampung Pencing Bekulo Kecamatan Kandis bersama kadus (kepala dusun) dan kaur di beberapa titik lokasi
1. Progress pembangunan Pamsimas (pengadaan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat) yg bersumber dari dana APBN pusat sudah 80 % rampung mulai dari pengerjaan tower tank di RT 01 RK 04 dan sanitasi jamban bersih di lokasi SD 011 Kampung Pencing Bekulo.
2. Normalisasi parit di jalan poros menuju jembatan sungai mandau RT 03 RK 04 dusun lestari 2 sepanjang 2 km yg dikerjakan oleh Dinas PU KAB. SIAK
Pengerjaan normalisasi ini adalah pengalihan dari normalisasi sungai bekalar yg tidak dapat dikerjakan karena pada saat ini di lokasi sedang banjir.
3. Progress pembangunan kandang kambing bantuan dari PT Ivomas Tunggal kepada kelompok peternak pencing bekulo rampung 60 % dan saat ini masih dalam proses pengerjaan.
Dalam hal ini PT Ivomas Tunggal akan membantu kambing jenis etawa sebanyak 20 ekor kepada kelompok
4. Kunjungan ke Poskesdes pencing bekulo sebagai tindak lanjut atas laporan bidan tentang fasilitas tempat tinggal dan operasional mulai dari penyediaan air bersih, storage tank yang bocor, pembuangan air limbah dan instalasi listrik yang perlu dibuat dibeberapa titik, dan akan kami tindak lanjuti dengan harapan kedepan pelayanan kesehatan masyarakat akan lebih baik.
Semua ini terwujud berkat dukungan elemen masyarakat yg telah berpartisipasi dalam program ini terkhusus bapak Sultoni (kadus lestari 2) yang telah menghibahkan tanahnya untuk lokasi pembangunan tower tank dan lokasi pembangunan poskesdes yang dibangun pada tahun 2010 silam.