Ini Alasan Harus Ganti Gula Pasir dengan Pemanis Alami Stevia
Jakarta - Rasa manis memang disukai oleh banyak orang, mulai dari makanan hingga minuman. Namun kebanyakan mengonsumsi asupan manis bisa menimbulkan dampak negatif bagi tubuh.Peneliti obesitas Amerika, George A. Bray, dalam jurnalnya mengungkapkan hubungan antara konsumsi gula yang berlebihan terutama dalam bentuk minuman-minuman manis bisa menyebabkan penyakit metabolik.
Gula menyumbang kalori berlebih yang kemudian menyebabkan obesitas. Dari obesitas, bermunculan penyakit-penyakit seperti diabetes tipe dua, penyakit jantung, hipertensi, dan lain-lainnya.
Menanggapi hal tersebut, Kementerian Kesehatan melalui Pedoman Gizi Seimbang menyarankan untuk membatasi total asupan gula hingga 50 gram per hari atau setara 4 sendok makan.
Namun dengan ragam makanan zaman now dan berbagai campurannya, takaran 4 sendok makan tersebut dengan mudah terlampaui. Bayangkan saja, 1 gelas es teh memerlukan 2 sendok makan gula. Belum lagi tambahan sirup hingga susu kental manis dalam minuman lainnya.
Jika sudah demikian, apa yang bisa Anda lakukan untuk membatasi asupan gula harian, tapi bisa tetap mendapat rasa manis yang sama? Salah satu alternatif yang bisa dicoba adalah mengganti gula pasir Anda dengan stevia.
Berdasarkan penelitian yang dipublikasan oleh Food Chemistry, pemanis alami stevia sudah digunakan sejak lama di Amerika Selatan. Bahkan telah dinyatakan aman oleh badan keamanan pangan di berbagai negara.
Selain itu, penelitian Current Pharmaceutical Design menyatakan stevia tidak menyumbang kalori sama sekali pada tubuh. Bahkan dilansir dari Sains Malaysiana, stevia tidak meningkatkan kadar gula darah saat dikonsumsi.
Maka stevia aman dan cocok dikonsumsi baik untuk penderita diabetes maupun mereka yang ingin menjaga berat badan serta mengatur pola makannya.
Saat ini, Tropicana Slim menghadirkan Tropicana Slim Stevia yang memadukan manfaat alami stevia dengan rasa manis yang nikmat. Kemasannya yang dibuat praktis akan memudahkan Anda untuk menikmati rasa manis dengan nyaman. Yuk, beralih ke Tropicana Slim Stevia dan rasakan manfaat hidup manis lebih lama.
Sumber Berita/foto: Detik.com